Kamis, Januari 22, 2009

Ari Wibowo & Chris Salam Tertipu Ratusan Hingga Miliaran Rupiah

Chris Salam tertimpa sial. Uangnya sebesar Rp 2 Miliar dibawa lari orang. Tak hanya dirinya yang kena tipu, artis Ari Wibowo pun menurut Kris juga mengalami hal yang sama. Awal mula Chris ditipu ketika ia ditawari menanamkan uang sebesar Rp 2 miliar ke sebuah perusahaan bernama PT Inahasta.
Perusahaan yang bergerak di bidang kontraktor itu dipimpin oleh Heru Ismoyo. Heru Ismoyo inilah yang membujuk Chris dan rekannya, Nabil, untuk menanamkan modal. Nabil yang tertarik ikut menanamkan uangnya sebesar Rp 1 miliar. Modal tersebut rencananya akan diinvestasikan untuk membangun sebuah jembatan di daerah Kebon Agung, Yogyakarta.

Chris pun tertarik karena nilai proyeknya mencapai Rp 37 miliar. Karena proyek tersebut harus ditenderkan, maka Heru menjanjikan kalau nilainya akan melonjak lebih dari Rp 37 miliar. Dari dana yang dinvestasikan sebesar Rp 2 miliar itu Chris juga di iming-imingi akan mendapat keuntungan sebesar 3 hingga 4 persen dari nilai modal yang ditanamkan.

Namun ternyata saat Chris dan Nabil mengecek langsung, nilai proyek tersebut tidak sebesar yang dijanjikan Heru. Keduanya pun melaporkan Heru ke Polres Jakarta Selatan dengan tuduhan penipuan.

"Setelah kita cek, proyeknya ternyata hanya bernilai 1,7 miliar Rupiah, karena ketika saya melihat bukti pemesanan dan transfer, semuanya bohong," ujar Chris saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jl Ampera, Senin (12/1/2009).

Tak hanya Chris, artis Ari Wibowo ternyata diduga juga turut menjadi korban penipuan Heru. "Saya juga melihat ada tanda bukti transfer uang sebesar Rp 500 juta dari Ari Wibowo tertanggal 7 Maret 2007," imbuhnya. (detik)

Tidak ada komentar: